Rusli Habibie |
Gubernur Gorontalo ke-3, Mulai menjabat: 16 Januari 2012
Informasi pribadi
- Lahir: 6 Juni 1963 Gorontalo Utara, Gorontalo, Indonesia
- Kebangsaan: Indonesia
- Partai politik: Partai Golongan Karya
- Relasi: B.J. Habibie (paman)
- Alma mater: Universitas Gorontalo
- Pekerjaan: Politisi
- Profesi: Birokrat
- Agama: Islam
Drs. H. Rusli Habibie, MAP adalah Gubernur Gorontalo saat ini yang mulai menjabat sejak 2012. Sebelum menjabat sebagai gubernur, ia menjabat sebagai Bupati Gorontalo Utara.
Pada Pilkada Gorontalo 2017, Rusli Habibie mendaftarkan diri sebagai calon Gubernur Gorontalo bersama wakil gubernur Gorontalo, Idris Rahim. Keduanya resmi mendaftar ke kantor Komisi Pemilihan Umum Provinsi Gorontalo.
Total jumlah kursi Golkar dan Demokrat di DPRD Provinsi Gorontalo sebanyak 16 kursi, dengan rincian Golkar 12 kursi dan Demokrat 4 kursi. Jumlah ini sudah mencukupi ketentuan pengusungan calon dari jalur parpol.
Riwayat pekerjaan
- Karyawan PT Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN) Bandung (1992-1998)
- Direktur Utama PT. Cahaya Mandiri Persada (1999-2008)
- Bupati Gorontalo Utara (2008-2012)
- Gubernur Gorontalo (2012-2017)
Pengalaman organisasi
- Ketua HPMIG Bandung Jawa Barat (1988-1991)
- Pengurus ICMI Orwil Jawa Barat
- Ketua Umum KNPI Provinsi Gorontalo (2001-2004)
- Ketua Umum AKAINDO Provinsi Gorontalo
- Ketua KADINDA Provinsi Gorontalo (2003-2008)
- Ketua Umum Ketua Umum BPD GAPENSI Provinsi Gorontalo (2007-2010)
- Wakil Ketua Bidang Usaha Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Gorontalo (2007-2012)
- Wakil Ketua Pengda PSSI Provinsi Gorontalo (2008-2012)
- Wakil Ketua Himpunan Saudagar Gorontalo (HSG)
- Wakil Ketua Pengda PSSI Provinsi Gorontalo (2008-2012)
- Bendahara SOKSI Provinsi Gorontalo
- Bendahara DPD I Golkar Provinsi Gorontalo (2001-2008)
- Wakil Ketua DPD I Golkar Provinsi Gorontalo (2008-2009)
- Ketua Umum DPD I Golkar Provinsi Gorontalo (2009-sekarang)