Beranda | 25 Nabi | Tokoh Militer | Tokoh Muslim | Tokoh Wanita

Profil Hadi Supeno - Wakil Bupati Banjarnegara 2011-2016

Hadi SupenoDrs. H. Hadi Supeno, M.Si, adalah wakil Bupati banjarnegara periode 2011-2016. Pada Pemilihan kepala daerah Kabupaten Banjarnegara 2017, Ia mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Banjartnegara periode 2017-2022 bersama bakal calon wakil walikotanya, Nur Heni Widayanti.


Biodata:
  • Nama: Drs. H. Hadi Supeno, M.Si
  • Tempat/Tgl. Lahir: Banjarnegara, 14 April 1959
  • Nama Orang Tua: H. Radija Dwidjosiswojo dan Bunda Sukesi
  • Nama Istri: Hj. Sakinatun
  • Anak: Adam Mega Tiarawan, Sarah Matari, Bumi Hera Rihlatu
  • Alma mater: Universitas Gadjah Mada
  • Pekerjaan: Pengajar
  • Agama: Islam
  • Hobby: Musik, Olah Raga, Membaca, Menulis
  • Tempa tinggal / Alamat rumah: RT 04 RW 03, Kembang Widoro, Kelurahan Rejasa, Jl. Banjarnegara-Karangkobar Km2, Kecamatan Madukara 53458
  • Telepon / Hand Phone: 082110 684195 atau 0858 1448 1110. 
  • Website : www.hadisupeno.com
  • E-mail: hadi_pena@yahoo.co.id

Riwayat Pendidikan
  • SDN Beji Tahun 1972
  • SMP Persiapan Banjarmangu Tahun 1975
  • SPGN Banjarnegara Tahun 1979
  • S1: FIP IKIP Yogyakarta Tahun 1985
  • S2: Magister Administrasi Publik /Kebijakan Publik Universitas Gajah Mada Tahun 2001 Program Pendidikan Reguler Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas), Angkatan ke-42 Tahun 2008

Riwayat Pekerjaan
  • Guru Sekolah Dasar di Kalasan, Yogyakarta
  • Guru SPG Muhammadiyah Borobudur
  • Kepala SMA Muhammadiyah Grabag Magelang
  • Dosen dan Kepala Biro Kemahasiswaan di Universitas Muhammadiyah Magelang
  • Kepala Sub Dinas SLTP dan SLTA Departemen Pendidikan dan Kebudayaan (sekarang Dinas Pendidikan) Kabupaten Magelang
  • Wartawan lepas untuk Harian Sore “Wawasan” Semarang dan Majalah “Jakarta-Jakarta”
  • Wakil Bupati Banjarnegara Periode 2001-2006
  • Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI)
  • Wakil Bupati Banjarnegara Periode 2011-2016

Training/ pelatihan yang pernah diikut
  • Pendidikan di Lemhannas PPRA Angkatan ke-42 tahun 2008, dengan melakukan Studi Strategis Dalam Negeri di Sulawesi Tengah, dan Sudi Strategis Luar Negeri di Jepang.
  • Perburuhan/ketenagakerjaan di Geneva Swiss (1994)
  • Studi Strategis Pemerintahan Jepang (2008)
  • Belajar tentang Model Peradilan Anak di Malaysia (2010)

Karya tulis (buku)
  • Pendidikan Ditinjau Kembali, CV Noor Cahaya, Yogyakarta, 1983
  • Mental Hygiene, LSPY, Yogyakarta, 1985
  • Dimenasi Manusia Dalam Pemikiran Pendidikan, CV Noor Cahaya, Yogyakarta, 1984
  • Sejarah Bank Pasar Kabupaten Magelang, PD BPR Bank Pasar Kabupaten Magelang, 1998
  • Potret Guru, PT Pustaka Sinar Harapan, Jakarta, 1995
  • Agenda Reformasi Pendidikan, WP2PK, Magelang, 1999
  • Melawan Kebudayaan Bisu, WP2PK, Magelang, 1999
  • Pendidikan dan Kekuasaan, WP2PK, Magelang, 1999
  • Korupsi Di Daerah, CV Total Media, Jogjakarta, 2009
  • Kriminalisasi Anak, PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta, 2010
  • Menyelamatkan Anak, KPAI, Jakarta, 2010
  • Dekriminalisasi Anak, KPAI, Jakarta, 2010
  • Potret Anak Indonesia, KPAI, Jakarta, 2010
  • Memahami Konvensi Hak-hak Anak, KPAI, 2010
  • Persepektif Anak Dalam Penanggulangan Bencana, KPAI, Jakarta, 2010.
  • Mewaspadai Eksploitasi Anak, KPAI, Jakarta, 2010

Pilkada Banjarnegara 2017

Pada Pilkada Banjarnegara yang akan digelar 15 Februari 2017, Hadi Supeno mendaftarkan diri bersama Nur Heni Widayanti sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Banjarnegara.

Pasangan Hadi Supeno-Nur Heni Widayanti diusung Koalisi Gotong Royong yang terdiri atas Partai Keadilan Sejahtera, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Nasional Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan pimpinan Djan Faridz.Nur Heni Widayanti adalah anggota DPRD Banjarnegara.


Sumber: