Rahmat Gobel - Menteri Perdagangan

Rahmat Gobel
Rachmat Gobel
Menteri Perdagangan
Mulai menjabat: 27 Oktober 2014

Biodata:
  • Lahir: 3 September 1962 Jakarta, Indonesia
  • Alamat: Jalan Prof Supomo SH No 55 A, Tebet Barat, Jakarta 12810
  • Pekerjaan: Pengusaha
  • Agama: Islam
  • Orang tua: Alm. Drs. H. Thayeb Mohammad Gobel dan Almh. Annie Nento Gobel. 
  • Isteri: Retno Damayanti 
  • Anak: Nurfitria Sekarwillis Kusumawardhani dan Mohammad Arif Gobel.
Rahmat Gobel adalah pengusaha Indonesia. Ia merupakan generasi kedua dari keluarga Gobel yang mengendalikan perusahaan National Gobel Group yang sekarang bernama Panasonic Gobel Group. ia dipilih oleh Presiden Jokowi untuk menduduki kursi Menteri Perdagangan dalam Kabinet Kerja Periode 2014-2019 Pada 26 Oktober 2014.

Rahmat Gobel lahir di Jakarta,pada 3 September 1962. Ia adalah anak ke lima dan putra laki-laki pertama dari pasangan Alm. Drs. H. Thayeb Mohammad Gobel dan Almh. Annie Nento Gobel. Alm. Drs. H. Thayeb Mohammad Gobel disamping pendiri dari Kelompok Usaha Gobel, adalah juga perintis industri elektronika di Indonesia. Rachmat Gobel menikah dengan Retno Damayanti dan telah dikaruniai dua orang anak, yaitu Nurfitria Sekarwillis Kusumawardhani dan Mohammad Arif Gobel.

Jiwa kepemimpinan dan kewibawaan yang dimiliki oleh Rachmat Gobel tidak datang secara tiba-tiba. Sedari kecil ia telah dididik untuk menjadi pewaris dan pemimpin dari perusahaan Kelompok Usaha Gobel, yang didirikan dan dipimpin oleh Alm. Drs. H. Thayeb Mohammad Gobel, ayahandanya.

Dari usia muda, ayahnya telah menanamkan prinsip kerja keras. Di masa liburan sekolah, setiap pagi Rachmat diperintahkan berangkat mengikuti latihan bekerja di pabrik sehari penuh, mengikuti ritme hidup sebagaimana layaknya seorang karyawan pabrik. Pada saat itulah, ayahnya mulai mengajaknya berdiskusi dan bertukar pikiran mengenai berbagai macam persoalan di seputar dunia usaha.

Tidak hanya sekadar memimpin perusahaannya yang diturunkan dari pendahulunya, Rachmat berhasil membawa perusahaan menuju kejayaan meski diterpa krisis ekonomi. Keberhasilan tersebut melambungkan nama Rachmat Gobel.

Prestasinya pun terus berlanjut selama dua dekade belakangan ini. Tidak hanya itu saja, dia juga telah menerima berbagai penghargaan di dunia akademik. Tidak hanya sukses memimpin berbagai perusahaan, Rachmat juga dikenal di dunia olah raga, khususnya pencak silat.


Pendidikan
  • Doktor Kehormatan dari Chuo University, Tokyo, Jepang (2014)
  • Doktor Kehormatan dari Takushoku University, Tokyo, Jepang (2002)
  • On-the-Job Training, Matsushita Electric Industrial Co., Ltd. Headquarters and Divisions, Osaka, Japan (1988/1989).
  • Sarjana Ilmu Perdagangan Internasional, Chuo University, Tokyo, Jepang (1987).

Penghargaan
  • “Anugerah Dharma Cipta Karsa”, sebagai tokoh promosi warisan budaya dan ekonomi kreatif,  atas  karsa atau tindakannya yang telah mendorong terbentuknya ekonomi kreatif. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI (2014),
  •  “ANTARA Achievement Award”, sebagai tokoh penting atas terbinanya hubungan baik Republik Indonesia-Jepang. Perum Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) ANTARA, Jakarta (2013),
  •  “Tokoh Standardisasi Indonesia”, atas prestasi dan kontribusi dalam pengembangan standar nasional di Indonesia.  Badan Standardisasi Nasional (BSN) (2013).
  • “Special Achievement Award for Extraordinary Leadership and Personal Commitment to Energy Saving and Industry”, atas prestasi dan kontribusi positif dalam memasyaratkan kegiatan hemat energi, serta pemanfaatan energi baru dan terbarukan. Majalah bisnis dan ekonomi WARTA EKONOMI, Jakarta (2012}.
  •  “The Jewel of Muslim World Award”, atas kerja keras dan kontribusi dalam pengembangan ekonomi Islam. Majalah bisnis dan investasi OIC Today Magazine, Organisasi Kerjasama Islam/Organization of Islamic Cooperation, Kuala Lumpur 2012.
  • “Anugerah Olah-raga Indonesia”, atas kepedulian terhadap pengembangan olah-raga nasional. Tabloid olah-raga BOLA, Kompas-Gramedia Group, Jakarta (2012).
  • “Man of the Year- Seputar Indonesia Award”, atas prestasi dan kontribusi bagi bangsa, khususnya dalam menyukseskan pelaksanaan 26th SEA Games/2011- Jakarta & Palembang. RCTI – Rajawali Citra Televisi Indonesia,  Jakarta (2012).
  • “Asian Productivity Organization Regional Award”, atas kontribusi dalam mendorong peningkatan produktivitas sektor industri di Indonesia, serta peranan yang signifikan sebagai pemimpin sektor swasta dalam memperkenalkan pembangunan berkelanjutan melalui produktivitas hijau dan mendorong terjalinnya kemitraan strategis di Asia – Pasific. Asian Productivity Organization (APO), Tokyo, Japan (2011).
  • “ANTARA Award” , atas kontribusinya sebagai nara sumber yang mudah diakses untuk pemberitaan yang seimbang tentang kegiatan perekonomian nasional. Perum Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) ANTARA, Jakarta (2010).
  • “Perekayasa Utama Kehormatan dalam Bidang Teknologi Manufaktur”, atas konsistensi dalam mendarmabaktikan pikiran dan tenaga pada bidang teknologi manufaktur, yang berimplikasi pada peningkatan perekonomian, kesehjateraan, martabat dan kemandirian bangsa. Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) (2009).
  • “BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) - Competency Award”, atas peran yang signifikan sebagai tokoh masyarakat dalam menggerakkan, membangun dan meningkatkan kompetensi bangsa. Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI (2009).
  • “Bakti Koperasi dan Pengusaha Kecil, atas peran aktif, kesungguhan sikap dan upaya menyukseskan pembinaan serta pengembangan Koperasi dan UKM. Departemen Koperasi dan Pembinaan Pengusaha Kecil RI (1997).

Jabatan dalam Perusahaan

  • 1994 – sekarang : Direktur Utama, PT. Gobel International (holding company Kelompok Usaha Gobel).
  • 2002 – sekarang : Komisaris, PT. Panasonic Manufacturing Indonesia (d/h PT. National Gobel),
  • 1993 – 2002  : Wakil Direktur Utama, PT. National Gobel,
  • 1991 – 1993  : Direktur Perencanaan, PT. National Gobel,
  • 1989 – 1991  : Assisten Direktur Utama, PT. National Gobel.
  • 2004 - sekarang : Komisaris Utama, PT. Panasonic Gobel Indonesia(d/h PT. National Panasonic Gobel),
  • 1993 - 2004 : Direktur Utama, PT. National Panasonic Gobel,
  • 1992 – 1993  : Wakil Direktur Utama, PT. National Panasonic Gobel.
  • 1998 - sekarang : Komisaris Utama, PT. Panasonic Gobel Energy Indonesia (d/h PT. Matsushita Gobel Battery Industry),
  • 1994 - 1998  : Direktur, PT. Matsushita Gobel Battery Industry.
  • 1994 - sekarang : Komisaris Utama, PT. Panasonic Gobel Eco Solutions Manufacturing Indonesia(d/h PT Matsushita Gobel Electric Works Manufacturing).
  • 1994 - sekarang : Komisaris Utama, PT Panasonic Gobel Eco Solutions Sales Indonesia(d/h PT Matsushita Denko Gobel).
  • 1995 - sekarang : Komisaris Utama, PT Panasonic Healthcare Indonesia (d/h PT Matsushita Kotobuki Electronic Industries Indonesia).
  • 2000 - sekarang : Komisaris Utama, PT Nusantara Parkerizing,
  • 1999 - 2000  : Wakil Komisaris Utama, PT Nusantara Parkerizing.
  • 2002 - sekarang : Wakil Komisaris Utama, PT Parker Metal Treatment Indonesia.
  • 2013 – sekarang : Komisaris Utama, PT. Gobel Dharma Nusantara,
  • 2006 – 2013  : Direktur Utama, PT. Gobel Dharma Nusantara.
  • 2004 - sekarang : Komisaris, PT. Smart, Tbk.
  • 2008 - sekarang : Komisaris, PT. Indosat, Tbk. (Agustus 2008, ditunjuk Qatar Telecomm (Qtel) sebagai mitra strategis, sekaligus mewakili kepentingan Qtel dalam jajaran Komisaris PT. Indosat, Tbk.).
  • 2014 – sekarang : Komisaris Utama, PT Visi Media Asia, Tbk.

Jabatan dalam Organisasi
  • Profesi "Menteri Perdagangan Kabinet Kerja", 2014 - sekarang
  • Komite Inovasi Nasional, 2010 – sekarang : Anggota.
  • Majelis Wali Amanat (Board of Trustees) Millenium Challenge Account Indonesia (MWA MCA-Indonesia), 2012– sekarang :  Anggota,mewakili dunia usaha.
  • Kamar Dagang dan Industri Indonesia: 2013 - sekarang : Wakil Ketua Umum, Koord. Bid. Infrastruktur; 2010 – 2013  : Wakil Ketua Dewan Penasehat; 2008 – 2010  : Wakil Ketua Umum, Koord. Bid. Industri, Riset & Teknologi; 2004 – 2008  : Wakil Ketua Umum, Koord. Bid. Industri, Teknologi & Kelautan; 2002 – 2004  : Ketua, Koord. Bid. Industri, Logam, Mesin, Kimia & Elektronika; 1999 – 2001  : Ketua, Kompartemen Elektronika.
  • Kadin Indonesia Komite Kerjasama Ekonomi Indonesia – Jepang (IJEC): 2008 – 2010  : Ketua Dewan Pembina; 2004 – 2008  : Ketua Dewan Pembina.
  • DPN APINDO (Asosiasi Pengusaha Indonesia), 2011 – 2013  : Ketua.
  • Tim HLNS (Hutang Luar Negeri Swasta )/Tim Radius, 1997/1998  : Anggota.
  • METI (Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia), 2012 - 2015  : Ketua Umum,
  • FGABEL (Federasi Asosiasi-asosiasi Industri Berbasis Telematika & Elektronika), 2010 – sekarang : Ketua Umum.
  • GABEL (Gabungan Perusahaan Industri Elektronika): 2009 – sekarang : Ketua Dewan Penasehat; 2003 – 2009  : Ketua Umum,
  • 1998 - 2003  : Ketua Umum.
  • 6th ECO PRODUCT INTERNATIONAL FAIR /2010 – Jakarta, 2010 : Ketua Panitia Penyelenggara.
  • PMI (Palang Merah Indonesia), 2009 – sekarang : Ketua, Koord. Bid. Penggalangan Dana.
  • PERSADA (Persatuan Alumni dari Jepang): 2011 – sekarang : Ketua Umum; 2007 – 2011 : Ketua Umum.
  • PPIJ(Perhimpunan Persahabatan Indonesia – Jepang), 2006 – sekarang  : Ketua Umum.
  • 26th SEA Games/2011 - Jakarta & Palembang, 2011 : Ketua Harian Panitia Pelaksana
  • KOI (Komite Olimpiade Indonesia), 2007 – 2011 : Wakil Ketua Umum.
  • 1st Asian Beach Games/2008 - Bali, 2008 : Wakil Ketua Panitia Pelaksana.
  • PB FORKI (Federasi Olah Raga Karate-do Indonesia/the Indonesian Karate-do Sport Federation), 2010 – sekarang : Anggota Dewan Penasehat (Council of Advisory).
  • PB IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia/the Indonesian Pencak Silat Sport Association), 2003 - 2007 : Ketua Harian; 1999 – 2003 : Bendahara Umum.
  • PERSILAT (Persekutuan Pencak Silat Antar Bangsa/the International Pencak Silat Federation), 2004 - 2008 : Ketua Harian.
  • PB. PERPANI (Persatuan Panahan Indonesia/the Indonesian Archery Sport Association), 2010 – sekarang : Anggota Dewan Penasehat (Council of Advisory).
  • MWA – UI (Majelis Wali Amanah Universitas Indonesia), 2007 - 2012 : Anggota; 2002 – 2007  : Anggota.
  • YMS (Yayasan Melati Sakura), 2007 - sekarang  : Ketua Umum.
  • YMG (Yayasan Matsushita Gobel), 2004 – sekarang  : Ketua Dewan Pembina.
[Sumber: Wikipedia]