Profil Ustad Jakfar Abdul Rahman - Qori yang Meninggal saat membaca Ayat Suci Al Quran

Ustad Jakfar Abdul Rahman
Ustad Jakfar Abdul Rahman, sesaat sebelum meninggal
Ustad Jakfar Abdul Rahman adalah juara Qiroah nasional di tahun 78-an, seorang  tokoh agama dan Tokoh masyarakat di daerahnya. Beliau meninggal saat membaca Al Quran di pengajian di rumah Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa di kawasan Jemursari Surabaya, Senin (24/4/2017).

(Baca juga: "Video Detik-detik Ustad Jakfar Abdul Rahman Meninggal Saat Membaca Ayat Suci Al Qur'an")

Jakfar adalah tetangga sejak lama Khofifah Indar Parawansa di Surabaya. Hampir setiap perhelatan besar, menteri sosial tersebut selalu memintanya membacakan Al Quran.

Setiap membaca Al Quran nampak sangat khusyuk dan menghayati. Sekitar satu bulan lalu ustad Jakfar sempat dirawat karena serangan jantung. Dalam kenangan Khofifah, pria berusia 60 tahun tersebut yang ditunjuk membacakan Al Quran saat pembukaan Muktamar NU di Situbondo tahun 1984.

Ja'far diketahui mempunyai riwayat penyakit jantung. Penyakit yang didiagnosa ada sejak setahun terakhir. Namun, kesibukannya sebagai tokoh agama maupun masyarakat membuatnya hampir tak terlihat sebagai seseorang yang menderita penyakit berat.

Dikutip dari http://surabaya.tribunnews.com/, Ketua RT/RW 3/5, Jemursari, Ahmad Baidowi, yang juga menjadi tetangga Ja'far menuturkan bahwa Ja'far seorang religius. Ia kerap kali terlibat dalam acara keagamaan di daerah maupun luar kota.

Ja'far yang tak memiliki buah hati memang sudah menganggap keponakannya layaknya putra sendiri. Selain kerap mengajarkan soal agama, Ja'far yang menjadi anak keempat dari enam bersaudara ini sering membuat masakan untuk keponakannya. Mulai dari berbagai sayur, lauk pauk, hingga olahan makanan lainya.


Qur'an Surat Al-Mulk 

Ayat 1
تَبَارَكَ الَّذِي بِيَدِهِ الْمُلْكُ وَهُوَ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ
Maha Suci Allah Yang di tangan-Nya-lah segala kerajaan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu,

Ayat 2
الَّذِي خَلَقَ الْمَوْتَ وَالْحَيَاةَ لِيَبْلُوَكُمْ أَيُّكُمْ أَحْسَنُ عَمَلًا ۚ وَهُوَ الْعَزِيزُ الْغَفُورُ
Yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun,

Seperti diketahui, Jakfar Abdurrahman meninggal dunia saat tengah melantunkan ayat suci di acara Haul Keluarga Besar Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa, di Surabaya, Jawa Timur.

Sebelum kejadian, sekira jam 9 pagi, digelar Peringatan Haul Almarhumin keluarga besar Khofifah Indar Parawansa. Setelah itu, acara disambung dengan Hari Ulang Tahun ke-71 Muslimat Nahdlatul Ulama dan Haul Syekh Abdul Qadir Jailani.

Sekira jam 11.30 WIB, pembawa acara mempersilakan Ustadz Jakfar melantunkan ayat-ayat suci Al Quran. Ia pun membacakan surat Al Mulk. Tak ada yang aneh saat Ustadz Jakfar membaca surat ke-67 yang juga merupakan surat pertama dalam juz 29 itu. Hadirin bisa mendengarkan suara merdunya. Namun, saat masuk ayat ketiga, suara qari’ itu terdengar semakin mengecil.

Tubuh Jakfar Abdurrahman tiba-tiba lemas dan jatuh usai membacakan dua ayat suci di atas panggung. Mikrofon di tangannya lepas dan tubuhnya terjatuh ke samping. Peristiwa itu membuat sejumlah tamu undangan berteriak histeris dan beberapa orang di atas panggung mendekati ustad.

Suara dari speaker terdengar mengecil seiring tubuh ustad Jakfar terkulai lemas. Tak lama kemudian panitia berbicara melaui mik agar mendatangkan dokter ke atas panggung. Berbagai sumber