Profil Diogo Alex Alves Ferreira - Bek Muda Persib Asal Australia
Diogo Alex Alves Ferreira |
- Nama: Diogo Alexandre Alves Ferreira
- Tempat/Tanggal/Lahir : Footscray,Victoria, Australia 5 Oktober 1989.
- Posisi asli: Defensive Midfielder
- 2009. - Green Gully
- 2010-2013 Melbourne Victory
- 2011 - FFV NTC
- 2013-2014 Brisbane Roar
- 2014-2016 Perth Glory
- 2016-? Persib
- 2010-2013 Australia U-23
Diogo Alex Alves Ferreira adalah mantan punggawa timnas Australia 23 untuk Olimpiade. Saat ini Diogo di proyeksikan mengisi posisi bek Persib Bandung, walaupun posisi aslinya adalah Gelandang Bertahan namun Diogo juga piawai menjadi center bek.
Di kancah sepakbola Australia, nama Diogo Ferreira tidaklah asing. Namanya melambung setelah pulang ke Negeri Kangguru tersebut pada 2008 dari Portugal. Di Portugal, Diogo sempat lolos seleksi FC Porto U19 di mana kemudian ia dipinjamkan ke AD Oeiras. Green Gully Cavaliers adalah kesebelasan profesional pertama Australia yang ia bela di mana kesebelasan ini bertempat di kota kelahirannya, Victoria.
Kariernya cukup melesat saat pindah ke Melbourne Victory. Pemain berpaspor yang juga Portugal ini menjadi langganan timnas Australia U23. Ia masuk dalam skuat yang berkompetisi di babak kualifikasi Olimpiade 2012, walau akhirnya gagal tampil di Olimpiade yang berlangsung di London tersebut.
Diogo kemudian hijrah ke Brisbane Roar dan hanya bertahan satu musim. Pemain yang kini berusia 26 tahun ini pun hijrah ke Perth Glory pada 2014 dan dikontrak selama dua musim.
Di kesebelasan yang ia bela selama di Australia, Diogo bermain di berbagai posisi. Posisi gelandang kanan, bek kanan, bek kiri dan bek tengah pernah ia jalani, utamanya ketika bermain di Melbourne Victory. Namun secara natural, seperti yang terlihat pada musim terakhirnya di Perth Glory, pemain bertinggi 180 cm ini berposisi sebagai gelandang bertahan.
Diogo merupakan gelandang yang mengatur serangan dari belakang. Ia juga merupakan gelandang yang kerap melepaskan tendangan jarak jauh. Meskipun begitu, ia bukanlah pencetak gol andal, di mana menurut data Transfermarkt ia hanya mencetak empat gol dari 91 penampilan selama di Australia.
Menjadi pemain Persib Bandung
Pemain asal Australia, Diogo Alex Alves Ferreira resmi menjadi pemain Persib Bandung untuk ajang Torabika Soccer Championship 2016 di putaran kedua.
Cedera parah yang dialami Purwaka Yudhi membuat Persib bergerak mencari pemain baru. Bahkan situs Transfermarkt sudah menginput Diogo merupakan penggawa anyar Persib, walau pada kenyataannya ia masih harus menjalani trial.
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menjelaskan keputusan tim berjuluk Maung Bandung selain karena usia muda, Diogo bisa bermain dibeberapa posisi. Jika penampilan pemain yang pernah menimba ilmu di FC Porto memuaskan akan diperpanjang sesuai dengan kontrak yang telah disepakati.
Sumber: